Selain smartphone yang terus mengembangkan teknologinya, industri gamepun tak mau ketinggalan. Para pencipta dan pengembang beramai-ramai membuat game yang tidak hanya bisa dimainkan di Andorid saja tetapi juga Iphone.

Hal ini karena semakin banyaknya pengguna Iphone yang juga seorang gamers ulung. Nah jika kamu salah satunya, berikut ini Rekomendasi Game Di Iphone lebih detail dari perumperindo.co.id ini.

Rekomendasi Game Di Iphone Terbaik Dan Menarik

Terdapat banyak ragam pilihan game dengan genre dan kualitas berbeda yang bisa kamu download di AppStore. Rekomendasi Game Di Iphone berikut ini bisa kamu coba saat sudah kehabisan ide mau memainkan game apalagi. Simak listnya berikut ini.

1. Candy Crush Saga

Candy Crush Saga adalah permainan teka-teki petualangan yang ditampilkan dalam gameplay sederhana. Sangat mudah, prinsipnya kamu hanya perlu memindahkan serta mencocokkan permen sesuai warna yang ditentukan. Pada setiap level akan memiliki tingkat kesulian dan tantangannya sendiri-sendiri. Game seru ini bisa kamu unduh secara gratis di AppStore kesayanganmu.

2. Call Of Duty:Mobile

Kamu yang menyukai tantangan seperti pertempuran atau peperangan maka haruslah mencoba Call Of Duty. Game ini memiliki semua aspek untuk menghadirkan pengalaman bertahan hidup yang mendebarkan dan menegangkan. Serunya lagi permainan ini memiliki mode pertempuran 100 pemain dimana kamu harus bertahan dan melawan musuh. Tak perlu mengeluarkan biaya karena kamu bisa mendapatkan game ini secara gratis di AppStore.

Baca juga informasi tentang Alight Motion Pro

3. Township

Kombinasi berkebun dan membangun kota impian pada game ini sangat cocok untuk kamu yang punya hobi merancang sesuatu. Lewat Township kamu bisa membangun gedungmu sendiri, taman kota, ladang, kebun binatang hingga pabrik. Lebih menarik karena kamu bisa bergabung dengan para pemain dari seluruh dunia atau biasa disebut co-op.

4. FIFA Soccer

Sebagai penggemar sepak bola kamu tentu tidak boleh melewatkan game yang satu ini. FIFA Soccer menawarkanmu untuk mencoba membentuk tim sendiri menggunakan berbagai tim dari dunia nyata. Pilihannya beragam ada La Liga, Premiere League dan masih banyak lagi yang bisa kamu pilih untuk dimainkan. Selain bisa bermain dengan teman-teman secara  realtime kamu juga bisa merekrut pemain ternama dunia.

5. Super Mario Run

Super Mario Run adalah game penuh aksi yang mampu membuat kamu ketagihan dan ingin memainkannya berulang kali. Pada game ini kamu akan ditantang untuk melewati berbagai rintangan sambil mengumpulkan koin. Hasil dari koin yang sudah terkumpul itu nantinya bisa kamu belikan power-up. Super Mario Run punya 4 mode permainan yaitu, Remix 10, Toad Rally, World Tour dan Kingdom Build.

Pengguna Iphone sekarang tentu tidak perlu bingung mau memainkan game apalagi setelah membaca ulasan ini. Ada banyak pilihan game gratis yang bisa di unduh secara gratis di AppStore dengan mudah. Nah, sudah memutuskan mau mencoba game yang mana dahulu? Kali ini sampai disini dahulu pembahasan manariknya semoga bermanfaat.

 

Rekomendasi Game Di Iphone Terbaik Tahun Ini

Bagikan:

Kang Andre

Blogger amatir yang mencoba belajar ngeblog dan berbagi pengalaman lewat artikel online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *