Bagi para blogger, mendapat backlink bagus tentu merupakan sebuah harapan. Backlink yang bagus salah satunya adalah benar-benar alami dan natural yang dibuat oleh webmaster (blogger) lain melalui web-nya, bukan seperti atau seakan-akan natural yang dibuat sendiri.

Bukan persoalan gampang mendapatkan backlink natural karena artikel yang ada harus benar-benar bagus dan dibutuhkan sehingga orang lain merekomendasikan sebagai referensi atau sumber.

Beberapa waktu yang lalu, saya sempatkan untuk melihat backlink atau tautan ke situs lenterakecil.com yang ada di Google Search Console (GSC).

Ternyata banyak backlink yang berasal dari situs-situs lain yang tidak saya buat sendiri. Artinya banyak situs yang mengutip, mengambil sebagian, atau meng-copy seluruh isi artikel di blog lenterakecil.com dan memberi link.

Selain itu, yang membuat saya sedikit bangga adalah banyak juga ditulis sebagai referensi atau daftar pustaka untuk artikel ilmiah.

Entah benar atau tidak (karena tidak bisa melihat sendiri), dari beberapa email yang masuk ada yang minta izin mengutip artikel blog untuk sebagai rujukan skripsi.

Salah satu contoh (mudah-mudahan masih aktif) http://repository.maranatha.edu/13068/9/0930056_References.pdf

Mendapat Backlink Alami dan Natural edu

Selain itu, banyak backlink alami dari situs-situs universitas dengan domain .ac.id seperti: ugm.ac.id, binus.ac.id, unsri, uny, unair, dll. (Saat artikel dibuat ada 42) belum termasuk situs perguruan tinggi yang menggunakan domain internasional seperti, .com, .net atau web.id.

Untuk mencari backlink bagus dari domain .ac.id sangat sulit karena umumnya situs terbatas dan sangat ketat untuk nyepam.

Backlink di GSC untuk lenterakecil.com: Total tautan 10.892 dari 812 domain.

Dari kuantitas terjadi penurunan namun dari segi kualitas terjadi peningkatan karena dulu banyak yang tidak natural (saya sengaja buat sendiri) sekarang lebih banyak yang natural (alami dibuat oleh orang lain).

Terlepas mendapat backlink natural, dengan banyaknya artikel di lenterakecil.com dan juga blog-blog lain punya saya yang dikutip bahkan di-copas, menambah semangat untuk ngeblog sekaligus semakin tertantang untuk membuat artikel lebih berkualitas lagi.

Untuk itu, saya akan mengelola kembali blog lentera kecil lebih baik lagi agar memberi manfaat kepada orang lain seperti halnya filosofi lentera yang memberi penerangan meskipun dengan cahaya redup.

 

Mendapat Backlink Alami dan Natural

Bagikan:

Kang Andre

Blogger amatir yang mencoba belajar ngeblog dan berbagi pengalaman lewat artikel online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *